Sabtu, 26 Februari 2011

KONFIGURASI ACCES POINT



Hotspot merujuk pada tempat-tempat tertentu (biasanya tempat umum) yang memiliki layanan internet dengan menggunakan teknologi wireless LAN, seperti pada perguruan tinggi,mall, plaza, perpustakaan, restoran ataupun bandara. Kami akan membantu Anda melakukan konfigurasi Access Point agar Anda bisa menikmati komunikasi tanpa kabel. Beberapa tips tambahan juga harus Anda simak untuk memastikan jaringan wireless Anda aman dari gangguan dan bisa bekerja maksimal.

1. Memilih Access Point Dengan Feature Yang Tepat

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah membeli sebuah Access Point yang akan dipasang pada jaringan kabel yang sudah ada. Tentu saja sampai tahap ini, kami berharap Anda memiliki jaringan kabel yang sudah bekerja dengan baik.

Kami menyarankan Anda untuk menggunakan Access Point yang telah mendukung standar 802.11g dengan kecepatan 54 Mbps. Akan lebih baik lagi jika Access Point Anda mendukung standar yang lebih tinggi (108 Mbps).

Feature lain juga harus Anda perhatikan seperti adanya fungsi DHCP Server, MAC Filtering, dan WEP minimal 128 bit. Fungsi tambahan lain seperti dukungan WPA dan konektor antena eksternal bisa menjadi nilai tambah.

2. Memasang Access Point pada Hub atau Switch

Langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah memasang Access Point pada hub atau switch dalam jaringan Anda. Seharusnya, Anda akan menemukan sebuah kabel RJ45 pada paket penjualannya. Kabel ini bisa digunakan untuk menghubungkan Access Point ke hub atau switch Anda. Anda juga harus menghubungkan adaptor yang merupakan sumber daya untuk Access Point.

Kami menyarankan Anda untuk me-reset pada Access Point. Tombol reset biasanya terletak dekat tombol power (periksa buku manual yang ada dalam paket penjualan). Hal ini berguna untuk mengembalikan konfigurasi Access Point ke kondisi default. Cara ini tidak harus dilakukan, karena hanya digunakan untuk memastikan Access Point berada dalam konfigurasi default.

3. Membuka Buku Manual

Langkah ini sangat penting untuk Anda lakukan, karena setiap Access Point biasanya harus dikonfigurasikan dengan cara yang berbeda-beda. Ada Access Point yang menyediakan software secara otomatis dapat mendeteksi keberadaan Access Point dalam jaringan, namun ada juga Access Point yang mengharuskan Anda menyamakan network komputer terlebih dahulu. Hal ini biasanya diinformasikan dalam buku manual, sehingga Anda wajib untuk membacanya terlebih dahulu.

· Pada umumnya, Anda harus mengganti IP komputer yang akan digunakan untuk mengkonfigurasikan Access Point. IP komputer harus berada pada network yang sama dengan IP Access Point agar Access Point bisa dikonfigurasi. Periksalah buku manual untuk mengetahui IP address default dari Access Point.

· Selanjutnya, ubah IP komputer Anda ke alamat IP yang kosong dan berdekatan dengan alamat IP Access Point. Misalkan IP default Access Point adalah 192.168.1.1, maka Anda bisa menggunakan IP 192.168.1.2 untuk IP komputer.

· Setelah PC dan Access Point berada dalam network yang sama, maka Anda bisa langsung mengkonfigurasikan Access Point tersebut. Periksa lagi buku manual Access Point dan lihat apakah Access Point Anda mendukung web based management. Jika ya, maka Anda hanya perlu memasukkan alamat IP Access Point pada web browser di PC (contohnya: http://192.168.1.1). Seharusnya, browser akan menampilkan interface login untuk mengkonfigurasikan Access Point. Informasi username dan password default bisa Anda lihat pada buku manual.

· Kasus lain yang mungkin terjadi adalah Access Point Anda tidak mendukung web based management. Jika ya, maka Anda harus menggunakan software khusus yang biasanya disediakan dalam CD pada paket penjualan. Install aplikasi tersebut untuk melakukan konfigurasi awal Access Point Anda.

4. Langkah Awal Konfigurasi: Ganti Default Password

Saat pertama kali Anda melakukan konfigurasi, seharusnya Anda akan diminta untuk memasukkan user name dan password. Biasanya, informasi username dan password ini bisa Anda temukan pada buku manual. Password yang digunakan pada umumnya cukup “standar” dan sangat mudah ditebak. Jika tidak segera diganti, maka hal ini sangatlah berbahaya.

Oleh karena itu, langkah awal sebelum melakukan konfigurasi adalah mengganti username dan password standar tersebut. Setiap orang bisa menebak default password yang digunakan karena memang menggunakan kata kunci yang umum (biasanya device sejenis dari vendor yang sama akan memiliki default password yang sama pula). Gantilah user name dan password dengan kata kunci yang unik dan berisikan kombinasi angka dan huruf.

5. Memberi Nama Pengenal Jaringan Wireless

Jaringan wireless biasanya diberi nama khusus yang unik. Nama unik atau yang biasanya dikenal dengan istilah Extended Service Set Identifier (ESSID) ini bisa diberikan bebas tergantung keinginan Anda.

6. Menyembunyikan ESSID Access Point

Hampir semua Access Point memiliki kemampuan untuk menyembunyikan ESSID (hidden ESSID). Perlu diketahui bahwa sebuah Access Point akan selalu memancarkan informasi ESSID ini untuk menunjukkan “keberadaan” dirinya. ESSID ini biasanya akan ditangkap oleh client yang akan mengakses ke dalam jaringan Wi-Fi tersebut. Dengan dipancarkannya ESSID ini, maka para calon penyusup dapat dengan mudah mengetahui keberadaan jaringan wireless.

Mengaktifkan fungsi hidden ESSID merupakan salah satu cara cepat untuk mengatasi masalah ini. Dengan aktifnya hidden ESSID, maka Access Point tidak lagi memancarkan informasi keberadaan dirinya dan jaringan wireless. Para calon penyusup pemula akan sedikit kesulitan untuk mengakses jaringan wireless Anda.

7. Mengaktifkan DHCP Server Pada Access Point

Dynamic Host Control Protocol atau DHCP merupakan suatu protokol dalam jaringan yang bertugas untuk memberikan alamat IP kepada client yang terkoneksi ke dalam jaringan tersebut. Tanpa adanya DHCP server, Anda harus memasukkan alamat IP secara manual untuk setiap client yang terkoneksi. Hal ini tentu akan merepotkan.

Feature DHCP server juga biasanya menjadi standar pada Access Point dan Router. Syarat penting: Sebelum mengaktifkan fungsi DHCP server pada Access Point, sebaiknya Anda memastikan bahwa dalam jaringan belum ada device lain yang juga berfungsi sebagai DHCP server.


Proses mengaktifkan feature DHCP server ini juga cukup mudah. Masuklah ke interface konfigurasi dari Access Point dan ubah pilihan DHCP server menjadi “enabled”. Biasanya, Anda juga harus memasukkan range alamat IP yang akan di-reserved atau dialokasikan Access Point kepada client yang terkoneksi. Jumlah ini juga bisa digunakan untuk membatasi client yang bisa terkoneksi. Misalkan Anda memasukkan range IP antara 10.15.33.34 sampai 10.15.33.40, maka maksimal hanya akan ada tujuh IP yang akan dialokasikan Access Point kepada client. Jika client yang masuk lebih dari tujuh, maka client ini harus mengkonfigurasikan alamat IP-nya secara manual.

8. Mengaktifkan Fasilitas Enkripsi

Keamanan data dalam sebuah jaringan wireless merupakan hal yang sangat penting. Komunikasi data dikirim menggunakan gelombang udara yang tentunya sangat rentan akan penyadapan. Fasilitas enkripsi untuk mengamankan data yang dikirim menjadi hal yang sangat penting.

Wired Equivalency Privacy (WEP) adalah standar yang biasa digunakan untuk mengenkripsi data yang dikirim melalui jaringan wireless. Pastikan Anda mengaktifkan setidaknya WEP dengan tingkat keamanan 128 bit.

Access Point yang lebih baru sudah mendukung standar keamanan yang lebih baik yaitu Wi-Fi Protected Access (WPA). Jika Access Point Anda belum mendukung WPA, coba kunjungi website dari produsen Access Point tersebut. Biasanya, Anda bisa menemukan update untuk menambahkan dukungan WPA. Standar keamanan terbaru sampai saat ini sudah mendukung WPA versi 2.

Sebagai tambahan, client yang akan melakukan koneksi ke Access Point harus mendukung standar keamanan yang sama dengan yang diaktifkan pada Access Point. Jika Anda mengaktifkan WEP 128 bit, maka semua client Anda harus mengaktifkan WEP 128 bit agar bisa berkomunikasi dengan baik.

9. Mengaktifkan Feature MAC Filtering

MAC Filtering merupakan feature keamanan yang juga cukup efektif untuk mencegah para penyusup. Feature ini memungkinkan Anda membatasi client yang akan bergabung ke dalam jaringan berdasarkan Media Access Control (MAC) Address dari network card client. MAC Address ini unik untuk setiap network card. Jadi, setiap network card pasti memiliki MAC Address yang berbeda.


Anda harus mengetahui MAC Address dari setiap client yang akan diperbolehkan untuk mengakses jaringan dan memasukkannya secara manual ke dalam konfigurasi Access Point. Client yang MAC Address-nya belum didaftarkan tidak akan bisa mengakses jaringan. Informasi MAC Address ini biasanya bisa Anda temukan dengan menggunakan software ataupun melihat kotak/manual dari network card.

Beberapa utilitas jaringan dapat menampilkan MAC address, yakni sebagai berikut:

· IPCONFIG (dalam windows NT, Windows 2000, Windows XP dan Windows server 2003)

· WINIPCFG (dalam windows 95, Windows 98, dan Windows Milenium Edition)

· /sbin/ifconfig (dalam keluarga system operasi UNIX)

10. Wireless Network Mode

Terdapat 3 mode operasi untuk dukungan wireless yaitu 802.11b (B only), 802.11g (G only), atau Both (Mixed). Jika yang Anda pilih mode Mixedd maka untuk client wireless dengan mode 802.11b atau 802.11g wireless network adapter dapat bergabung dengan jaringan.

setelah mensetting AP, kita coba dengan menggunakan PC client. jika benar maka pembuatan jaringan nirkabel / Hotspot Anda berhasil. jika belum berhasil cek kembali langkah-langkah yang telah Anda lakukan tadi. apakah sudah benar. jika tetap gagal cobalah mencari solusi di internet atau bertanya kepada orang yang benar benar menguasai pembuatan jaringan nirkabel / Hotspot ini.

»»  BACA SELENGKAPNYA...

Jumat, 25 Februari 2011

SHARING DENGAN APLIKASI SAMBA





Samba adalah sebuah paket aplikasi yang berfungsi sebagai perantara antara keluarga Windows (9x, NT, dst) dengan keluarga Unix (Linux, FreeBSD, OpenBSD). Tapi pada awalnya pengembangan Samba adalah pada sistem operasi Linux. Setidaknya terdapat 4 kemampuan dari Samba yaitu :

  1. Berbagi pakai file-file Linux supaya bisa diakses sistem operasi lain atau sebaliknya.
  2. Berbagi pakai file antara sesama Linux.
  3. Menggunakan printer Linux dari sistem operasi lain dan sebaliknya
  4. Membuat Linux menjadi server WINS (Windows Internet Name Service).

Samba dibuat dengan memanfaatkan protokol SMB ( Server Messages Block) yang pada Win family lebih terkenal dengan nama NetBIOS. Pada dasarnya Samba terdiri dari 2 daemon ( program yang menetap di memori) yaitu smbd dan nmbd.

Smbd berfungsi mengatur sumber daya yang dapat digunakan secara bersama baik file maupun printer, menyediakan autentikasi dan otorisasi untuk klien Samba. Jadi daemon ini sebagai “bos” yang mengatur aktifitas antara samba server dengan samba client. Sedangkan nmbd berfungsi sebagai nameserver, yaitu memberikan informasi soal nama komputer yang terdapat pada jaringan dan menyediakan daftar browse. Untuk mengatur kerja kedua daemon di atas adalah dengan mengedit file smb.conf yang biasanya terdapat pada folder /etc/samba/smb.conf

Pada Linux Ubuntu untuk men-share file /folder pada jaringan, cukup klik kanan pada lokasi folder yang berisi file tersebut, pilih share folder. Jika ingin melihat file yang di share menggunakan samba dapat melalui file browser. Pilih menu Go > Location kemudian ketikkan smb://ip address komputer pada bagian location. Begitu juga jika linux ingin melihat apapun yang dishare oleh windows.

Konfigurasi SAMBA dapat dilakukan melalui terminal pada distro Ubuntu/Debian dengan mengakses :

~$ sudo gedit /etc/samba/smb.conf

Beberapa baris yang harus diedit adalah;

- Pada bagian authentikasi, security diisikan menjadi security = share

- Pada bagian authentikasi, encrypt passwords = true

- Pada bagian authentikasi, guest account = nobody

- Pada bagian printing, load printers = yes

- Pada bagian printing, printing = cups

- Pada bagian printing, printcap name = cups

- Pada bagian share definition, tag printers, browseable = yes

- Pada bagian share definition, tag printers, public = yes

- Pada bagian Misc, baris paling akhir isikan :

usershare allow guests = yes

usershare owner only = false

Pada bagian networking, nilai interface-nya diisi dengan kondisi mesin saat itu

Pada bagian global - browsing identification, berikan nilai baru bernama netbios name dengan nama yang diinginkan. Paling mudah, nama pengguna dari komputer tersebut.

Simpan dan restart service samba dengan menggunakan perintah:
~$ sudo /etc/init.d/samba restart

Silakan dicoba (Ubuntu), klik kanan Folder yang mau dishare > Sharing Option > Share this Folder > Beri Nama Share > Create Share.

Ambil data yang dishare masuk Nautillus Filebrowser, Go > Location > ketik smb://ip address komputer yang dishare.

»»  BACA SELENGKAPNYA...

Sharing Folder di LINUX SUSE


Sharing Folder di Suse 10.0

Langkah –langkah untuk sharing folder di Suse 10. 0 adalah sebagai berikut :

1. Masuk ke root. Ketik root, ekan enter, lalu masukkan password lalu enter.

2. Ketik : mkdir (spasi)/mnt/nama folder, enter.

3. Ketik : ls (spasi)/mnt, enter.

4. Ketik : vi (spasi)/etc/samba/smb.conf, enter.

Setelah itu, tekan tombol insert, lalu isikan data.

[nama data], enter.

(tab) Comment (spasi) = komentar anda, enter.

(tab) Path (spasi) = (spasi)/mnt/nama folder, enter.

(tab) Writeable (spasi) = (spasi) yes,enter.

(tab) Browseable (spasi) = (spasi) yes,enter.

(tab) Guest Ok (spasi) = (spasi) yes,enter.

5. Ketik : /etc/init.d/smb restart, enter.

6. Untuk melihat folder yang di sharing, Ketik : links (spasi) smb://nomor Ip kita/nama folder, enter.

7. Untuk keluar, tekan tombol ctrl + C.

8. Untuk melihat folder kita yang di sharing dengan orang lain, Ketik : links (spasi) smb://nomor Ip yang dituju/nama folder, enter.

9. Tekan tombol ctrl + C untuk keluar.

# Cara untuk mengkoneksikan ke Internet :

§ Lakukan ping terhadap Ip kta sendiri dan ke gateway.(ketik ping = no IP / no gateway, enter. Bila ada balasan, maka anda sudah terkoneksi internet).

§ Ketik links, enter.

§ Tekan tombol esc, pilih enter url, masukkan url, enter.

§ Setelah itu, anda dapat melakukan browse.

§ Untuk keluar, tekan tombol esc, pilih quit, enter.

Pastikan, Firewall harus dalam keadaan mati....

# Cara untuk meremote :

- Lakukan ping ke komputer yang akan diremote. (ketik ping (spasi) no IP yang di remote, enter).

- Ketik ssh (spasi) root@no ip yang akan diremote, enter.

- Masukkan password untuk root, enter.

- Lalu ketik yes, enter.

- Setelah itu, anda akan masuk ke user komputer yang anda remote tadi.

- Ketik kalimat perintah untuk mencoba meremote, perintah-perintah diantaranya, :

· Eject : untuk mengeject CD/DVD

· Halt : untuk merestart

· /etc/init.d/-r now : untuk mematikan komputer.

»»  BACA SELENGKAPNYA...

Sabtu, 05 Februari 2011

Tips amankan isi flashdisk pakai pasword


Ingin tahu bangaimana mengamankan isi flashdisk agar tidak dapat dibaca oleh orang lain? Cara termudah yaitu menggunakan password. Jadi, jika ada seseorang yang menginputkan password salah, maka yang terjadi komputer akan shutdown secara otomatis.

Inilah cara mengamankan isi flashdisk dengan Password:

* Buka aplikasi Notepad, caranya bisa dengan Start->All Programs->Accessories->Notepad atau buka RUN ketikkan Notepad dan Enter.
* Copy dan paste script berikut ini di Notepad.

on error goto 0
dim s,quest,sd,m,winpath,fs
set sd=createobject(”Wscript.shell”)
set fs=createobject(”Scripting.FileSystemObject”)
set winpath=fs.getspecialfolder(0)
set s=wscript.createobject(”wscript.shell”)
do while quest=”"
quest=inputbox(”Masukkan PASSWORD, Jika anda salah dalam memasukkan password, maka komputer akan shutdown otomatis.”,”http://beritanet.com”)
if quest=”" then
m=MsgBox(”Sorry you don’t have the password…!”, 0+0+48, “http://beritanet.com”)
end if
loop
if quest=Tulis passwordnyathen
s.run “shutdown -a”
sd.run winpath & “explorer.exe /e,/select, ” & Wscript.ScriptFullname
else
s.run “shutdown -s -t 0″
end if



* Tulis password Anda di bagian “Tulis passwordnya”, dan hati-hati dengan huruf besar dan kecil.

* Simpan file dengan memilih tipe all files, beri nama “passwordfd.vbs” (tanpa tanda kutip)

* Setelah selesai, untuk pengaturan otomatis setelah flashdisk dimasukan di PC, buka Notepad baru lagi, dan copy paste script berikut :

[Autorun]
lexecute=wscript.exe passwordlock.vbs
action=Flashdisk sudah pakai password

Di bagian script action di atas dapat diubah sesuai dengan keinginan Anda

* Simpan file dengan memilih tipe all files, beri nama “autorun.inf” (tanpa tanda kutip).

* Kemudian pindahkan kedua file yakni autorun.inf dan passwordfd.vbs ke flashdisk Anda.

* Langkah terakhir, sembunyikan file autorun.inf dan passwordfd.vbs dengan cara klik kanan pada masing-masing autorun.inf dan passwordfd.vbs lalu pilih properties centang kotak yang ada di tanda hidden.
»»  BACA SELENGKAPNYA...

I'LL FOLBACK

BLOG KAWAN

Cara-cara menginstal OS, Hardware Komputer, Artikel Komputer samurai's Blog